Senin, 03 Maret 2008

WebCT sebagai Alat Pembelajaran-Elektronik: Studi Persepsi Siswa mengenai Teknologi




  1. Latar Belakang

Para pendidik sekarang ini sedang menggunakan pendidikan jarak jauh dan pembelajaran berbasis Internet sebagai metode untuk menyampaikan pelajaran. Ada banyak paket software yang didesain khusus untuk pembelajaran elektronik seperti WebCT (Web Course Tool), Blackboard dan Prometheus. Sebelumnya, para instruktur menyampaikan instruksi via telepon, TV kabel, atau materi-materi yang dicetak kepada siswa-siswa yang belajar dari jarak jauh.



  1. Rumusan Masalah dan Tujuan Penelitian

Siswa harus dilatih untuk bekerja dengan dengan teknologi instruksional agar dapat berhasil dengan kelas-kelas belajar online. Studi ini berusaha menentukan ketertarikan siswa dalam menggunakan WebCT sebagai alat untuk melengkapi pelajaran-pelajaran online. Juga menentukan sejauh mana siswa mengenal WebCT.



  1. Landasan Teori

Pendidikan jarak jauh, transmisi instruksi dari satu lokasi ke berbagai lokasi melalui teknologi komunikasi, telah meluas pada tingkat eksponen dalam latar-latar pendidikan tingkat tinggi (Smallwood & Zargari, 2000). Metode tradisional mengajar melalui ceramah dan interaksi berhadapan dapat secara potensial digantikan dengan pembelajaran siswa melalui Internet (Whitehead, 2001). WebCT adalah jaringan internet yang menghubungkan alat-alat komunikasi, termasuk papan bulletin, ruang chatting, e-mail pribadi, dan kalender pada WebCT site. Ciri-ciri ini dapat memfasilitasi interaksi antara pengajar dan siswa (Morss, 1999).



  1. Metode Penelitian

Subjek Penelitian. Studi ini dilakukan pada 54 siswa S1 dengan jurusan yang berbeda-beda yaitu Jurusan Komunikasi Grafik, Pendidikan Teknologi, Manajemen Teknologi, Industri Umum, Teknologi Manufaktur dan Pemasaran.


Instrumen. Selama satu semester siswa diperkenalkan dengan paket WebCT yang berhubungan dengan materi pelajaran mereka. Setelah itu mereka disurvey dengan menggunakan instrumen kertas dan pulpen pada akhir semester setelah menggunakan WebCT untuk berbagai tugas dan kesempatan interaksi elektronik. Pertanyaan survey yang diberikan adalah untuk mengetahui apakah siswa menganggap mereka telah menggunakan alat pembelajaran elektronik secara efektif, apakah elemen-elemen WebCT yang mereka pilih untuk digunakan, dan keseluruhan opini mereka menyangkut alat pembelajaran elektronik.



  1. Hasil

Bagi mayoritas siswa (94.7%), ini adalah saat pertama mereka menggunakan WebCT. Siswa tampaknya mempelajari konsep-konsep dasar penggunaan WebCT dengan mudah dan hanya sedikit membutuhkan instruksi tambahan atau bantuan. Secara keseluruhan, siswa menemukan bahwa WebCT berguna untuk pelajaran-pelajaran mereka (78.6%). Mayoritas siswa (52.6%) melaporkan tidak adanya masalah-masalah teknik dengan software. Siswa jurusan Pendidikan Teknologi memiliki respon positif yang kuat terhadap pertanyaan kegunaan WebCT sebagai alat pelajaran. Ketika mempertimbangkan masalah-masalah teknik dengan software, mereka adalah kelompok yang paling sedikit menemukan masalah. Kelompok-kelompok siswa lainnya menyatakan bahwa mereka menyukai gagasan pendidikan online.



  1. Kesimpulan

Tampaknya WebCT adalah suatu alat yang berguna bagi siswa yang merasa nyaman dengan teknologi dan yang tidak menemui masalah-masalah teknis yang serius. Siswa jurusan Pendidikan Teknologi menunjukan penerimaan mode akses informasi ini dalam tingkat yang lebih besar dibanding rekan-rekan mereka dari jurusan lain. Secara keseluruhan, hasil-hasil studi menunjukan bahwa ketertarikan siswa pada WebCT ditingkatkan oleh pengalaman-pengalaman awal dengan teknologi. Pembelajaran elektronik dianggap menghemat waktu dan menantang. Mayoritas siswa menyesuaikan diri dengan teknologi secara cepat dan antusias.



  1. Komentar

Keunggulan: Penelitian ini dapat mendorong para instruktur untuk lebih mengenalkan teknologi Internet untuk meningkatkan pembelajaran siswa. Penelitian ini juga salah satu dari sedikit penelitian yang memfokuskan pada paket software seperti WebCT.


Kelemahan: Penelitian ini tidak memasukan informasi subjek penelitian secara rinci seperti usia dan gender. Juga tidak menyebutkan banyaknya pengalaman sebelumnya dengan komputer dari para partisipan tersebut.

2 komentar:

Anonim mengatakan...

Sekarang malah ada PesonaEdu. Software butan anak bangsa yang telah diekspor ke berbagaii negara di dunia. Award buat software tersebut juga banyak banget.

Syam mengatakan...

Betul banget mas/pak Bara, sekarang sudah banyak sekali pembelajaran berbasis ict yang dikembangkan oleh berbagai lembaga maupun intansi. sehingga peran dari media komputer dalam pembelajaran di kelas menjadi sangat luas sekali, termasuk yang dilakukan oleh Pesona Edukasi. Sebenarnya banyak lagi multimedia berbasis komputer yang dikembangkan oleh instansi lain, tetapi biasanya jarang yang dipublikasikan secara umum dan cenderung tidak dikomersialkan. Salam kenal dari Syam.